About Us

Sejak 2003 HAMAS di dirikan dengan fungsi Sebagai wadah untuk meningkatkan pengetahuan dan keahlian mahasiswa di dalam Akuntansi Syariah

“Sebagai wadah untuk meningkatkan pengetahuan dan keahlian mahasiswa dalam Akuntansi Syariah, organisasi atau kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai prinsip-prinsip akuntansi berbasis syariah.

memperluas wawasan tentang praktik keuangan Islam, serta membekali mahasiswa dengan keterampilan yang relevan melalui diskusi, pelatihan, dan berbagai kegiatan akademik maupun non-akademik.”

Big Data Semenjak Berdirinya Himpunan Mahasiswa Akuntansi Syari’ah Universitas Tazkia

Our
Big Data

Anggota
Tahun berjalan
Program kerja Terlaksana

Definisi Logo

Enam garis yang menghujam secara vertikal melambangkan keenam rukun iman, sedangkan sapuan lima garis secara horizontal melambangkan rukun Islam. Sesuai dengan AD dan ART HAMAS, yaitu berlandaskan Syariat Islam. Garis-garis yang tidak kaku melukiskan fleksibilitas gerak HAMAS.

Perpaduan antara kedua penjuru garis vertikal dan garis horizontal menggambarkan solid-nya ukhuwah civitas akademika dalam HAMAS dan membentuk sebuah diamond yang melambangkan kondisi ekonomi yang diidamkan oleh Syariah dimana perekonomian didominasi oleh sebagian besar golongan ekonomi menengah dan digerakkan oleh sebagian kecil kelas atas yang mapan dan sedikitnya masyarakat dhuafa.

Warna biru disesuaikan dengan warna almamater, IAI Tazkia yang melambangkan kedamaian dan kepercayaan diri, yang merupakan karakter utama mahasiswa Akuntansi Syariah IAI Tazkia.

Angka arab 282, yang menggantikan huruf A (Akuntansi) mengisyaratkan ayat pada surat al-Baqarah yang merupakan salah satu dalil Akuntansi Syariah. Keseimbangan komposisi nomor ayat di kanan-kiri juga mengidentikkan sisi debit dan kredit yang harus balance. Warna hijau melambangkan kesuburan akan pertumbuhan (growing/tazkiyah) Ekonomi Islam dengan dukungan Akuntansi Syariah.